Pengembangan Pola Tanam Tanaman Pangan

Pertanian merupakan sektor andalan pembangunan nasional, bersama dengan kebutuhan nasional, pembuatan kebun pertanian harus terus diupayakan. Secara khusus pada sub sektor tanaman pangan berbagai penelitian dan pengkajian dilakukan secara terus menerus terhadap tercapainya swasembada pangan yang berkelanjutan. Salah satu masalah yang diperlukan dalam upaya peningkatan produksi adalah pelaksanaan pola tanam. Pelaksanan pola tanam tanaman pangan sangat dipengaruhi oleh berbagai faktor diantaranya adalah iklim. Perubahan iklim merupakan kejadian alam yang dapat terjadi di global, regional, atau lokal yang umumnya berdampak terhadap terjadinya penurunan produksi. Perubahan pola cuaca hujan harus menjadi perhatian dalam mengatur awal dan pola tanam untuk menjaga kesinambungan produksi pertanian.

Kegiatan Pengembangan Pola Tanam Tanaman Pangan tahun 2017 bertujuan untuk, 1). Melakukan identifikasi pola tanam tanaman pangan eksisting tingkat kecamatan, 2). Melakukan ujicoba teknologi pengembangan pola tanam (rekomendasi Sistem Informasi Katam Terpadu), 3). Melakukan verifikasi rekomendasi Sistem Informasi Katam Terpadu, 4). Melakukan diseminasi inovasi teknologi pertanian terkait pengembangan pola tanam tanaman pangan. 

Keluaran yang diharapkan dari pelaksanaan kegiatan Pengembangan Pola Tanam Tanaman Pangan tahun 2017 adalah , 1). Data hasil identifikasi pola tanam tanaman pengantin eksisting tingkat kecamatan, 2). Dara hasil ujicoba teknologi pengembangab pol tanam (rekomendasi teknologi Ssten Informasi Katanya Terpadu), 3). Data hasil verifikasi rekomendasi Sistem Informasi Katanya Terpadu, 4). Tersebarnya inovasi teknologi pertanian terkait pengembangan pola tanam tanaman pangan,

Kegiatan Pengembangan Pola Tanam Tanaman Pangan dilaksanakan di kabupaten Tabanan, tersebar di seluruh kecamatan (10 kecamatan) untuk kegiatan identifikasi,   verifkasi dan penyebaran informasi teknologi. Sedangkan uji Teknologi dilaksanakan di tiga lokasi yaitu subak Sambian, Subak Babakan dan Subak Kesiut Kawan. Uji coba teknologi dilakukan dalam bentuk dmplot bertujuan untuk menguji rekomendasi rakitan teknologi dengan merujuk pada rekomendasi SI Kayak Terpadu yaitu penentuan waktu tanam dan rekomendasi pemupukan.

 

Keterangan Lebih lanjut Hubungi : BPTP  Bali